Top 2 Rekomendasi Tempat Makan Steak di Surabaya!
Para pecinta steak khususnya arek-arek Suroboyo harus banget mencoba beberapa rekomendasi tempat makan steak di Surabaya! Kalau mendengar kata steak rasanya hati langsung membayangkan kenikmatan yang luar biasa. Mau pilih steak cut yang empuk, yang banyak lemaknya, atau mau yang masih ada tulangnya? Bagi para pecinta steak yang pernah ke ibu kota provinsi Jawa Timur ini sepertinya sudah tahu bahwa Surabaya memiliki ragam kuliner yang nikmat nan variatif. Rasanya tiap berkunjung ke Kota Pahlawan ini tidak mungkin tanpa menjelajahi dunia kulinernya. Selain café di Surabaya yang asik dan seru, Kota Pahlawan ini juga memiliki banyak tempat makan steak yang recommended. Para pecinta steak tentu ingin memuaskan keinginan untuk menikmati kematangan steak yang terbaik dan cita rasa yang mantul. Jika perut sedang merindukan daging panggang saat sedang di Surabaya, berikut 2 Rekomendasi Tempat Makan Steak di Surabaya!
Boncafe Steak & Ice Cream: Tempat Makan Steak di Surabaya Yang Legendaris
Tempat makan steak di Surabaya yang legendaris? Ada! Boncafe Steak & Ice Cream merupakan salah satu restoran steak yang paling legendaris di Kota Pahlawan ini. Berdiri sejak tahun 1977, awalnya tempat makan steak di Surabaya yang legendaris ini hanyalah kafe kecil yang menjual es krim dan snack. Seiring berjalannya waktu, steak malah menjadi salah satu menu utama yang diandalkan restoran ini. Walau sudah puluhan tahun beroperasi, Boncafe Steak & Ice Cream tetap menjaga kualitas dari bahan baku hingga konsistensi cita rasa yang dimiliki. Hasilnya tentu hidangan steak yang sangat lezat dan mampu membuat kerinduan pecinta steak terpuaskan.
Tempat makan steak di Surabaya ini juga memiliki varian jenis steak yang beragam. Mulai dari daging sapi, daging ayam, daging salmon, hingga daging babi. Salah satu menu andalan Boncafe Steak & Ice Cream adalah hidangan daging dombanya, yaitu Spicy Lamb Steak. Hidangan yang satu ini memadukan steak daging kambing dengan saus barbeque pedas yang dijamin akan membuatmu ketagihan!
Tidak perlu khawatir untuk menambah pesanan karena Boncafe Steak & Ice Cream menjual menu-menu lezat mereka dengan harga yang ramah kantong. Kamu tidak perlu khawatir tidak menemukan Boncafe Steak & Ice Cream karena mereka memiliki beberapa cabang di seluruh penjuru Kota Surabaya. Mulai dari Gubeng, Manyar Kertoarjo, Kupang Indah, Pregolan, hingga Graha Famili hingga Galaxy Mall 3, semua memiliki kualitas cita rasa yang sama. Bagi kamu yang berada di Pulau Kalimantan juga bisa menikmati hidangan dari Boncafe Steak & Ice Cream di A. Yani, Samarinda.
Angus House Steak dan Yakiniku Corner
Kalau tempat makan steak di Surabaya yang satu ini disebut-sebut sebagai salah satu restoran steak paling eksklusif di Kota Surabaya. Angus House juga dikenal sebagai salah satu restoran steak terbaik di Jakarta lho. Tempat makan steak di Surabaya yang satu ini memiliki konsep steak khas Jepang yang cukup jarang ditemukan di tempat-tempat steak lain. Hidangan steak yang disajikan dibumbui dengan baik menggunakan garam, lada serta butter, olive oil & thyme. Walau dinikmati tanpa saus pun cita rasa yang dimiliki oleh hidangan steak Angus House sudah sangat lezat. Penggunaan bumbu yang sangat ringan mungkin sedikit bertolak belakang dengan lidah orang Indonesia. Walau terkesan hambar, rasa asli yang menonjol dari bahan dasar steak Angus House sangatlah nikmat karena baluran bumbu yang sudah well-marinated.
Angus House menawarkan beberapa pilihan daging impor terbaik dengan saus steak yang dibuat khusus agar tetap nikmat tanpa menutupi cita rasa asli dari dagingnya. Kenikmatan hidangan steak lezat ini juga semakin mantap karena panorama yang juga akan kamu nikmati saat makan di sana. Berlokasi di Gedung BRI Tower lantai 8, kamu akan menikmati panorama Kota Pahlawan yang keren dari ketinggian sambil menyantap steak yang lezat. Suasananya juga akan terasa semakin romantis jika kamu menikmati hidangan steak Angus House pada malam hari. Walau memiliki vibes yang sangat old school, suasananya tetap menarik. Salah satu menu andalan Angus House adalah Kobe Beef yang dijamin mantap! Kenikmatan yang dimiliki oleh hidangan recommended satu ini rasanya sangat sebanding dengan harga yang dibayarkan. Dijamin gak nyesel!
Itulah Top 2 Rekomendasi Tempat Makan Steak di Surabaya. Kira-kira mana yang paling menarik untuk segera kamu kunjungi? Punya rekomendasi tempat makan steak di Surabaya lainnya? Ayo tulis di kolom komentar!